Rabu, 24 April 2013

Robot Line Tracer Sederhana dengan 2 Transistor


Build Your Own Transistor Based Mobile Line Follower Robot (04)


Sekitar setahun yang lalu penulis menerima request dari pembaca untuk menjelaskan tentang line tracer sederhana yang terdapat pada blog "ermicro". Prinsip sederhana dari line tracer ini adalah pendeteksian  pantulan jalur gelap dan terang yang dideteksi melalui LDR. LDR merupakan komponen resistor yang nilai tahanannya berubah-ubah sesuai dengan intensitas cahaya yang masuk.






Terdapat dua sensor yang ditempatkan disebelah kanan dan kiri dari line/garis jalur yg akan dilalui , dengan menggunakan prinsip pemantulan sinar LED yang ditangkap LDR berbeda ketika melalui jalur berwarna terang atau gelap. Jika sensor kiri mendapatkan gelap, maka akan menyebabkan roda sebelah kiri lebih lambat dari roda kanan sehingga akan berbelok ke kiri seperti rangkaiannya berikut ini:

Build Your Own Transistor Based Mobile Line Follower Robot (05)
LDR melakukan drive ke basis transistor berdasarkan intensitas cahaya yg didapat dan selanjutnya mengatur putaran motor


Motor yang digunakan haruslah motor yang mempunyai gear, karena motor tamiya/mobil-mobilan tanpa gear memiliki torsi/daya tarik yg lemah.

Build Your Own Transistor Based Mobile Line Follower Robot (03)


Berikut ini rangkaian yg sudah diubah menjadi PCB, dapat juga dibuat diatas PCB lubang.




hasilnya di youtube seperti ini :





SELAMAT MENCOBA

Selasa, 23 April 2013

Membuat Power Supply dengan Voltage Regulator


             Pada kesempatan ini penulis ingin membagikan sedikit pengalaman membuat sebuah power supply dengan voltage regulatorPower supply ini memiliki sebuah pengontrol tegangan sehingga tegangan DC yang dihasilkan dapat diatur secara manual sesuai dengan keinginan kita. Tegangan yang dihasilkan berkisar dari 0 hingga 15 Volt DC. Selain itu power supply juga dilengkapi dengan satu unit regulator tegangan 5 V, sehingga jika hendak bereksperimen dengan mikro kontroller yang menggunakan tegangan DC teregulasi 5V dapat dengan mudah dilakukan.
Arus maksimum yang dapat diberikan oleh power supply ini adalah 3A untuk tegangan tervariasi dari 0 V hingga 15 V dan 1 A untuk tegangan teregulasi 5V. Konstruksi utamanya dibuat daripower supply DC merk FORD dengan tegangan maksimum 12 Volt dan arus 3 A. Ternyata power supply ini masih bisa dinaikkan tegangan menjadi maksimum 15 V. Tegangan DC yang dihasilkan kemudian di pecah menjadi 2 yaitu salah satunya masuk ke rangkaian voltage regulator dan yang lainnya ke regulator 7805 . Dari rangkaian voltage regulator kita dapat menghasilkan tegangan DC murni yang linier dari 0 hingga 15 Volt dengan arus maksimum 3 A sedangkan dari regulator tegangan 7805 kita akan mendapatkan tegangan DC murni 5 Volt dengan arus 1 A.
berikut ini adalah Foto-foto perakitan power supply dengan voltage regulator.

Gambar 1 papan panel depan power supply

Gambar 2 Voltage Regulator yang sudah dirakit

Gambar 3 perangkat inti power supply

Gambar 4 transistor 2N3055

Gambar 5 hasil rakitan semua komponen power supply

Gambar 6 pengujian power supply yang sudah dirakit

Gambar 7 tumpukan power supply yang sudah selesai dirakit dan diuji-coba


Biaya yang dikeluarkan untuk merakit 1 unit power supply ini adalah :
1. Unit Power Supply FORD 12V 3 A  : Rp 110.000,-
2. merakit rangkaian voltage regulator : Rp 25.000,-
3. Transistor induk 2N3055 : Rp 6000,-
4. Regulator tegangan 7805 : Rp. 2000,-
5. Heat Sink dan mika 2N3055 dan 7805 : RP. 8500,-
6. soket buss untuk banana jeck : 2500,-
7. potensiometer 1 K (tambahan untuk fine tuning) : Rp 2000,-
8. box : Rp 50.000,-
9. kabel jack 8 : Rp 4000,-
10. soket AC 8 : Rp 2000,-
11. Saklar on – off 2 pin : Rp 1250,-
12. knop potensiometer : Rp 800,-
13. lampu pilot : Rp 4000,-
Jadi total biaya yang dihabiskan adalah :  Rp. 218.050,-. bandingkan jika harus membeli sebuah linier power supply dengan voltage regulator paling murah harganya Rp. 850.000,-.
Langkah selanjutnya adalah melengkapi power supply ini dengan sebuah digital voltmeter. Untuk membuat digital voltmeter ini penulis menggunakan MIkrokontroller ATMEGA 8 dan 4 buah seven segment. Rangkaian sudah dicoba di project board, namun sayangnya kode program baru berhasil ditulis untuk 3 digit voltmeter sehingga masih perlu dioprek lagi. Permasalahan lainnya adalah mau ditempatkan dimana digital voltmeter ini karena (lihat gambar 6) tidak ada tempat lagi di dalam box. Gambar berikut ini menunjukan pengujian voltmeter digital dengan menggunakan atmega 8.


Gambar 7 Pengujian voltmeter digital dengan menggunakan atmega 8
semoga bermanfaat. :)